Berita HP Android + Harga HP Android + Spesifikasi HP Android + Review HP Android

Tuesday 10 March 2015

Rakuten Belanja Online Luncurkan Rakuten University di Indonesia

Rakuten Belanja Online Luncurkan Rakuten University di Indonesia - Kali ini Arena HP akan mengulas artikel gadget terbaru berjudul Rakuten Belanja Online Luncurkan Rakuten University di Indonesia yang dikutip dari Gadget Droid. Jika anda ingin mengetahui lebih detail mengenai artikel Rakuten Belanja Online Luncurkan Rakuten University di Indonesia, anda bisa menyimak artikel kami tentang Rakuten Belanja Online Luncurkan Rakuten University di Indonesia dibawah ini.

Rakuten Belanja Online Luncurkan Rakuten University di Indonesia

Rakuten Belanja Online, salah satu pelaku dalam industri e-commerce di Indonesia, meluncurkan Rakuten University di Indonesia, (25/02). Ini adalah pertama kalinya Rakuten University diluncurkan di Asia Tenggara secara resmi.

"Misi Rakuten sebagai sebuah perusahaan berangkat dari filosofi memberdayakan penjual serta pelanggan. Itu merupakan pendekatan bisnis mendasar yang diwujudkan melalui berbagai cara, meliputi acara Rakuten EXPO, E-Commerce Consultant, dan melalui Rakuten University," ujar Yasunobu Hashimoto, Direktur PT. Rakuten Belanja Online.

Pasar e-commerce Indonesia diproyeksikan melebihi 18 milyar dolar A.S. pada akhir 2015, namun kurang dari 1% UKM lokal memanfaatkan e-commerce untuk mengembangkan bisnis mereka. Diluncurkannya Rakuten University di Indonesia mendukung Program Penjangkauan UKM dan Program MicroB, dalam rangka memudahkan UKM untuk masuk ranah e-commerce. Dengan Rakuten University di Indonesia dipercaya akan memberikan kesempatan lebih kepada penjual untuk meraup keuntungan melalui pengetahuan serta pemahaman industri.

'Mata kuliah' yang ditawarkan Rakuten University Indonesia akan menolong penjual dari berbagai tingkat untuk mengembangkan bisnis mereka. Akan ada tiga media edukasi di Rakuten University – Classroom, RUx, dan Meet-ups!, yakni medium tatap muka, perpustakaan online, dan seminar keliling.

Sebagai informasi, Rakuten University pertama kali diluncurkan di Jepang pada tahun 2000 dengan tujuan memberikan kerangka bisnis kepada para penjual Rakuten. Saat ini Rakuten University telah menawarkan kursus di 11 dan 13 negara dan kawasan di mana bisnis e-commerce rakuten berada.

Rakuten University dibangun atas konsep kekeluargaan pelanggan. "Kami fokus akan membangun hubungan kuat antara Rakuten, para penjual kami, dan para pelanggan kami. Untuk mencapai 100% kepuasan pelanggan, kami mengantisipasi kebutuhan pelanggan terlebih dahulu, lalu berusaha memberikan kepuasan lebih untuk menjaga agar pelanggan tetap puas. Ini merupakan hal penting dalam membangun hubungan antara penjual dan konsumen yang tahan lama dan berjangka panjang, serta merupakan bagian sentral dari model bisnis Rakuten," ujar Sachiko Saigo, Group Manager dari International EC Department, Rakuten Ichiba

Sekian berita gadget terbaru dari Arena HP mengenai Rakuten Belanja Online Luncurkan Rakuten University di Indonesia. Harapan kami artikel seputar gadget yang berjudul Rakuten Belanja Online Luncurkan Rakuten University di Indonesia ini bisa bermanfaat untuk anda. Silahkan lihat juga berita gadget terbaru lainnya mengenai Sony Xperia Tablet Z4 Bakal Diungkap 3 Maret

Tags :

Related : Rakuten Belanja Online Luncurkan Rakuten University di Indonesia